Jokowi Dijadwalkan Letakan Batu Pertama Pembangunan Istana Presiden di IKN
Presiden Jokowi dijadwalkan akan melaksanakan peletakan batu pertama atau groundbreaking pembangunan Kantor Istana Presiden di Ibu Kota Nusantara (IKN) pada akhir Juli mendatang.
Kabar tersebut disampaikan oleh Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Isran Noor.
"Insya Allah nanti di Bulan Juli sudah mulai groundbreaking pembangunan kantor istana (seperti) kantor presiden, kantor kementerian, dan lainnya," ujar Isran Noor, Rabu (22/6/2022), di IKN seperti yang dikutip dari Kompas.com.
Di tahap awal pembangunan IKN ini, fokus utamanya adalah membangun infrastruktur.
Mulai dari Istana Negara hingga akses jalan menuju ke IKN.
Pemerintah Kalimantan Timur sendiri, kata Isran Noor sudah menyiapkan dermaga khusus untuk mendukung pembangunan Istana Negara di IKN ini.
Dermaga khusus ini diharapkan bisa mempercepat proses distribusi logistik pembangunan.
Sementara itu kepastian soal groundbreaking Kantor Isatana Presiden di IKN pada akhir Juli disampaikan oleh Ketua Tim Komunikasi Ibu Kota Nusantara (IKN) Sidik Pramono.
"Insya Allah, mudah-mudahan (groundbreaking) akhir Juli," ujar Sidik ketika dikonfirmasi Kompas.com, Jumat (24/6/2022).
"Kalau groundbreaking tergantung Pak Presiden, tapi yang jelas, ini sudah mulai kerja. Jadi tidak hanya wacana," ucap Basuki.
Selain itu Basuki juga menyebutkan hingga tahun 2024 mendatang dibutuhkan anggaran sebesar Rp 43 triliun untuk pembangunan IKN.
Namun untuk tahun ini anggaran yang dibutuhkan sekitar Rp 5,3 triliun.
"Ini kita akan mulai nanti kalau Juli sudah ada pemenangnya. Agustus kita sudah mulai bekerja," pungkasnya.
Jokowi mengunjungi IKN
Presiden RI Joko Widodo kembali mengunjungi sejumlah lokasi di kawasan IKN Nusantara, di Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur, pada Rabu (22/6/2022).
Tak ketinggalan, Jokowi kembali berkunjung ke tempatnya berkemah dulu.
Jokowi sempat melaksanakan agenda perkemahan didampingi sejumlah menteri pada Mei 2022 lalu. Kini, Jokowi kembali mengunjungi lokasi tersebut didampingi Ketua DPR RI, Puan Maharani.
Gubernur Kaltim Isran Noor menilai, beberapa kali kunjungan dari Presiden ini merupakan bentuk perhatian penting terhadap proses pembangunan IKN Nusantara.
Keseriusan pembangunan IKN Nusantara ini kemudian diwacanakan dalam bentuk rencana groundbreaking yang akan dilakukan Juli 2022 mendatang. Proses groundbreaking, lanjut Isran Noor, berlangsung bertahap, mulai dari kantor-kantor lingkup Istana Negara.
Presiden Optimistis Pembangunan IKN Nusantara Berjalan Mulus
Jokowi optimistis bahwa pembangunan infrastruktur di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara dapat berjalan dengan lancar dan sesuai dengan timeline yang telah direncanakan.
Optimisme Presiden tersebut berangkat dari pengalaman pemerintah dalam membangun sejumlah infrastruktur besar termasuk Bandara Internasional Yogyakarta di Kulon Progo yang memiliki banyak tantangan.
“Di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan kami akan membangun land development beberapa kawasan untuk pengembangan Istana, pengembangan kantor-kantor dan sebagainya, didukung oleh air bersih, sanitasi, drainase, dan lain-lain,” papar Danis.
0 Response to "Jokowi Dijadwalkan Letakan Batu Pertama Pembangunan Istana Presiden di IKN"
Posting Komentar